News  

IHGMA dan PHRI Gelar Vaksinasi Massal untuk Usia 12 Tahun dan Lansia

POJOKTIMES.COM | Deli Serdang – Peduli kesehatan masyarakat Deli Serdang dimasa Pandemi Covid-19 yang melanda Dunia, Indonesia Hotel General Manager Association (IHGMA) yang diketuai oleh Ahmad Zulham dan Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) yang diketuai oleh Deni Wardana, bersinergi mengadakan program kegiatan Vaksinasi pertama dan kedua untuk 5000 warga kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang mulai usia 12 tahun sampai dengan Lansia, Sabtu (27/11/2021)

Antusias masyarakat yang datang terlihat Dilokasi Kegiatan Vaksinasi yang dilaksanakan di Cafe Hobby Kuliner Jl. Pantai Labu Desa Emplasemen Kualanamu Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang

IHGMA dan PHRI juga menggandeng dan bekerja sama dengan Muspika Kecamatan Beringin dan Dinas Kesehatan Kabupaten Deli Serdang yang diwakili oleh Puskesmas Karang Anyar dan Puskesmas Araskabu Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang serta TNI-POLRI yang sangat aktive didalam menjaga dan mengawasi pelaksanaan kegiatan agar berlangsung aman, tertib dan yang pasti tetap mengedepankan protokol kesehatan (prokes).

IHGMA dan PHRI Gelar Vaksinasi Massal Untuk Usia 12 Tahun dan Lansia, foto : Ahmad Yani

Hadir Dalam kegiatan ini Kepala Dinas Pariwisata IR. K. Rizal, Kepala Indonesia Hotel General Manager Association (IHGM), Ahmad Zulham, Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Deni Wardana, Camat Beringin Wahyu Rismiana SSTP. MAP, Kapolsek Beringin Polresta Deli Serdang AKP Doni Simanjuntak SH, Danramil 23 beringin Mayor Infantri Abdul Haris Pane, Sekertaris Camat Iskandar Siregar

Informasi yang dihimpun, Kegiatan Vaksinasi IHGMA dan PHRI di Desa Emplasemen Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang adalah dalam membantu pemerintah dalam menangani percepatan program Vaksinasi Bagi Masyarakat Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang dan untuk memaksimalkan penanganan Vaksinasi yang dilakukan pemerintah, terutama untuk pelajar dan lansia.

Camat Beringin Wahyu Rismiana SSTP, MAP mengatakan kegiatan yang dilaksanakan oleh IHGMA dan PHRI ini di kecamatan Beringin kami ucapkan banyak terimakasih, kiranya nanti kecamatan Beringin dalam pencapaian 70 % masyarakat tervaksin dapat terpenuhi. (Yan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *